Sabtu, 05 Juni 2010

Serial MAX 232 pada ATMega16

Pada mikrokontroler ATMega16 terdapat pin untuk komunikasi serial yaitu Rx dan Tx. Rx digunakan untuk mengirimkan data secara serial sedangkan Tx digunakan untuk menerima data secara serial. Komunikasi serial pada mikrokontroler ini masih menggunakan sinyal TTL atau transistor transistor logic yaitu sinyal yang ayunan gelombang datanya antara 0 dan 5 volt. Dengan fasilitas Rx dan TX ini mikrokontroler bisa komunikasi secara serial baik antar devais atau dengan komputer.




















Jika ingin digunakan untuk berkomunikasi antar devais tinggal saja langsung hubungkan cross antar dua devais tadi maksudnya Tx devais 1 dihubungkan ke Rx devais 2 dan Rx devais 1 dihubungkan ke Tx devais 2.
Jika ingin digunakan untuk berkomunikasi dengan komputer maka Rx dan Tx tidak bisa langsung dihubungkan begitu saja karena sinyal yang digunakan berbeda. Komunikasi serial komputer menggunakan sinyal Rs 232 yaitu sinyal yang ayunan gelombangnya antara +25V sampai -25V. Oleh karena itu jika ingin diharapkan terjadi komunikasi antara mikrokontroler dengan komputer dibutuhkan sebuah buffer yang buffer yang dapat mengubah sinyal level TTL dari mikrokontroler menjadi sinyal level RS232. Salah Buffer yang sering digunakan adalah IC MAX232.














Dalam satu kemasan DIP IC MAX232 ini terdapat empat buah buffer yang digunakan. Buffer ini akan membuat ayunan sinyal antara +10v sampai -10V. Supaya dapat digunakan dengan baik maka IC ini membutuhkan beberapa komponen tambahan yaitu Capasitor elektrolit (Elco) sebanyak 4 buah sebesar 1uF, berikut rangkaiannya.















Txd dan Rxd dihubungkan ke minimum sistem mikrokontroler ATMega16. Sebagai antar muka ke komputer digunakan konektor serial DB9, konektor ini memiliki sembilan buah pin tetapi yang digunakan cukup 2 saja yaitu Td, Rd dan Gnd.




















Jika rangkaian sudah beres maka dapat dilakukan pengujian terhadap rangkaian ini. Cara mengujinya yaitu dengan menggunakan hyperterminal yang ada di:

start => programs => Accesories => Communication => pilih hyper terminal

setelah itu maka akan muncul jendela



















beri nama (misal = tes) kemudian klik OK maka akan muncul jendela




















kemudian pilih port serial yang akan digunakan, kemudian klik ok maka akan muncul jendela
























aturlah seperti pengaturan diatas lalu klik ok. Maka data yang dikirimkan oleh Mikrokontroler akan ditampilkan pada hyper terminal.

wasalam.

5 komentar:

  1. mas boleh minta source codenya, soalnya masih belajar nih..

    BalasHapus
  2. Ingin belajar bahasa pemrograman codevision untuk mengakses mikrokontroler ATMEGA16? Klik http://blog.umy.ac.id/iswanto/2011/02/03/belajar-bareng-mikrokontroler-di-te-umy/
    Kunjungi blog kami
    http://iswanto.staff.umy.ac.id/;http://blog.umy.ac.id/iswanto/

    BalasHapus
  3. @asterosi emailnya sudah saya kirimkan tapi bahasa nya masih pake BasCom AVR

    BalasHapus
  4. mau tanya mas,sistem minimumnya kan sebelumnya saya pake at89S52,nah setelah saya ganti mikronya pake ATmega32 dengan dipaksain pake kabel ke portnya bekas at89s52,ko,,,MAX 232 nya knapa jd panas yach?
    mohon solusinya.makasih

    BalasHapus